GAMBARAN STRES KERJA DAN KELELAHAN KERJA PADA GURU SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) SWASTA AL ULUM MEDAN
Kata Kunci:
Stres Kerja, Kelelahan Kerja, Sekolah Menengah Pertama, Guru, SiswaAbstrak
Kelelahan kerja adalah kondisi menurunnya efisiensi dan ketahanan dalam bekerja, di mana penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh stres kerja terhadap kelelahan kerja pada 50 guru Sekolah Menengah Pertama (SMP) Swasta Al Ulum Medan yang menjadi sampel total, dengan menggunakan kuesioner Teacher Stress Inventory (TSI) untuk stres kerja dan Maslach Burnout Inventory for Educators (MBI-Ed) untuk kelelahan kerja. Hasil analisis menggunakan korelasi Pearson Product Moment menunjukkan hubungan positif signifikan antara stres kerja dan kelelahan kerja dengan nilai korelasi 0,574, yang mengindikasikan tingkat korelasi sedang. kesimpulan dari peneliti ini Terdapat pengaruh yang signifikan antara stres kerja dengan kelelahan kerja guru, signifikansi 0,000. dengan demikian Ha diterima karena signifikansi 0,000 < 0,05. Saran dari penelitian ini yaitu memberikan promosi kesehatan terkait kelelahan kerja, serta faktor-faktor yang mempengaruhinya yang pelaksanaannya, kegiatan tersebut dapat bekerja sama pada pihak departemen Kesehatan.
Work fatigue is a condition of decreased efficiency and resilience in working, where this quantitative study aims to determine the effect of work stress on work fatigue in 50 teachers of Al Ulum Medan Private Junior High School (SMP) who are the total sample, using the Teacher Stress Inventory (TSI) questionnaire for work stress and Maslach Burnout Inventory for Educators (MBI-Ed) for work fatigue. The results of the analysis using Pearson Product Moment correlation showed a significant positive relationship between work stress and work fatigue with a correlation value of 0.574, which indicates a moderate level of correlation. The conclusion of this researcher is that there is a significant influence between work stress and teacher work fatigue, significance 0.000. Thus Ha is accepted because the significance is 0.000 <0.05. The suggestion from this study is to provide health promotion related to work fatigue, as well as the factors that influence it, the implementation of which, these activities can cooperate with the Health Department.