PENENTUAN NILAI SPF SEDIAAN LOTION DARI FRAKSI AKTIF KULIT BAWANG MERAH (ALLIUM CEPA L.)

Penulis

  • Harmayanti Aidha Rahmadianty STIKes Telogorejo
  • Anifatus STIKes Telogorejo
  • Valentina Girsang STIKes Telogorejo
  • Silvy Aldila STIKes Telogorejo

Kata Kunci:

Nilai Sun Protection Factor (SPF) Pada Fraksi N-Heksan, Fraksi Air, Fraksi Etil Asetat Dan Ekstrak Etanol, Kulit Bawang Merah (Allium Cepa L.), Karakteristik Fisik Sediaan Lotion

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penentuan nilai SPF sediaan dari fraksi aktif kulit bawang merah (Allium cepa L.). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan desain yang digunakan yaitu eksperimen (experimental research). Sampel dalam penelitian ini berupa simplisia kulit bawang merah (Allium cepa L.) yang didapatkan dari Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Instrumen pengumpulan data menggunakan instrumen spektrofotometer UV-Vis untuk Penentuan nilai SPF kulit bawang merah (Allium cepa L.) kemudian data nilai SPF yang diperoleh dianalisis menggunakan metode aplikasi statistik IBM SPSS Statictics 25. Pengujian ini menggunakan analisis one way ANOVA untuk mengetahui perbedaan nilai SPF pada ektrak etanol, fraksi n-heksana, fraksi etil asetat dan fraksi air kulit bawang merah. Perbedaan konsentrasi zat aktif pada formula lotion tabir suya yang dibuat dalam 4 formula yakni F1, F2, F3 dan F4 dan kontroll positif akan diuji juga menggunakan analisis one way ANOVA. Hasil analisis dari pengolahan data penelitian diketahui bahwa penentuan hasil nilai SPF yg paling baik terdapat pada sediaan lotion fraksi air kulit bawang merah yaitu pada konsentrasi 6% pada formula 4 dengan nilai sig < 0,05 dengan nilai SPF 16,94.

This study aims to analyze the determination of the SPF value of preparations from the active fraction of red onion (Allium cepa L.) skin. The method used in this study is a quantitative method with an experimental research design. The sample in this study was a simplisia of red onion skin (Allium cepa L.) obtained from Brebes Regency, Central Java. The data collection instrument used was a UV-Vis spectrophotometer for determining the SPF value of red onion skin (Allium cepa L.), and the SPF data obtained was analyzed using the IBM SPSS Statistics 25 application. The testing utilized a one-way ANOVA analysis to determine differences in SPF values between ethanol extract, n-hexane fraction, ethyl acetate fraction, and water fraction of red onion skin. The differences in active ingredient concentrations in the sunscreen lotion formula, made into four formulas (F1, F2, F3, and F4) and a positive control, were also tested using one-way ANOVA analysis. The analysis results showed that the best SPF value was found in the lotion preparation with a water fraction of red onion skin at a concentration of 6% in formula 4, with a significance value of < 0.05 and an SPF value of 16.94.

Unduhan

Diterbitkan

2024-12-30