MENJELAJAHI TELEREHABILITASI SEBAGAI PEMANFAATAN TEKNOLOGI DALAM REHABILITASI PASIEN STROKE: LITERATURE REVIEW

Penulis

  • Ranati Pusmaranga Universitas Indonesia
  • Masfuri Universitas Indonesia

Kata Kunci:

Stroke, Teknologi, Rehabilitasi, Telerehabilitation

Abstrak

ABSTRAK

 

Pendahuluan: Stroke merupakan penyakit yang menjadi penyebab utama kecacatan dan morbiditas dari semua penyakit kardiovaskular dan neurologi. Serangan stroke dapat menyebabkan kerusakan fisik, kognitif dan psikologis yang kompleks dan berlangsung dalam waktu yang lama. Rehabilitasi pasien stroke adalah sebuah proses panjang yang diperlukan oleh pasien stroke untuk pemulihan. Telerehabilitasi adalah teknologi untuk memberikan layanan rehabilitasi jarak jauh. Tujuan: untuk pemanfaatan teknologi Telerehabilitasi pada pasien stroke. Metodologi: telaah jurnal dengan menggunakan artikel yang diambil dari 4 database yaitu, Pubmed, Proquest, Sage Journal dan Scopus dengan total artikel yang di review adalah 10 artikel. Hasil: Teknologi dapat menjadi alat yang efektif dalam pelaksanaan dari telerehabilitasi yaitu dalam kemudahan dalam melakukan rehabilitasi dirumah tanpa harus ke fasilitas Kesehatan atau Rumah Sakit.. Rekomendasi: Perlu dilakukan riset lanjutan untuk menguji efektifitas teknologi lainnya dalam teknologi rehabilitasi pasien stroke.

Unduhan

Diterbitkan

2023-12-31