PERANCANGAN SISTEM INFORMASI RESUME MEDIS PASIEN RAWAT INAP BERBASIS ELEKTRONIK MENGGUNAKAN METODE WATERFALL

Penulis

  • Ginna Nurliani Politik Piksi Ganesha
  • Yuda Syahidin Politeknik Piksi Ganesha
  • Annisa Ulfah Politeknik Piksi Ganesha

Kata Kunci:

Sistem Informasi, Resume Medis, Metode Waterfall

Abstrak

Penelitian ini memiliki tujuan mengetahui perancangan sistem informasi resume medis rawat inap menggunakan metode waterfall. Metode kualitatif digunakan dalam penelitian ini. Pemerolehan data dilakukan menggunakan teknik wawancara, observasi, dan studi pustaka. Sementara itu, metode waterfall digunakan untuk pengembangan perangkat lunak. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa banyak isian rekam medis rawat inap yang tidak lengkap, kurang optimalnya input data sehingga mengakibatkan kekeliruan, dan penyampaian laporan yang sering terlambat. Penelitian ini menyarankan untuk memberikan edukasi tentang pentingnya melengkapi kelengkapan rekam medis dan sistem informasi yang terintegrasi dan lebih efektif untuk mengatasi permasalahan tersebut.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-30